BANYUWANGI – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polresta Banyuwangi melaksanakan kegiatan bantuan sosial ketahanan pangan hewan, Kamis (27/6). Bantuan dirupakan anak kambing yang diberikan kepada Eko Supriyadi, warga Desa Pakistaji, Kecamatan Kabat.

Bantuan berupa tiga ekor anak kambing untuk mendukung ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Banyuwangi. Selain itu, sebagai upaya memberikan edukasi peternakan kepada warga masyarakat.

Kapolresta Banyuwangi Kombespol Nanang Haryono melalui Kapolsek Kabat AKP Kusmin mengatakan, pemberian hewan ternak kambing bertujuan untuk mendukung pengembangan usaha peternakan sehingga dapat memperkuat ketahanan pangan hewani.

“Dengan bantuan ini diharapkan saudara Eko Supriyadi dapat mengembangkan peternakan kambingnya sehingga dapat memberikan manfaat ekonomi yang berkelanjutan bagi keluarganya serta masyarakat sekitar,” katanya.

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Kabupaten Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Blambangan, Polda Jatim, Jawa Timur, Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi