EkbisHankam

TNI-Polri Kerahkan 5.720 Personel Gabungan untuk Pengamanan TPS di Banjarnegara

Avatar photo
×

TNI-Polri Kerahkan 5.720 Personel Gabungan untuk Pengamanan TPS di Banjarnegara

Share this article

BANJARNEGARA – Sebanyak 5.720 personel gabungan TNI, Polri, Linmas dan unsur lainnya dikerahkan untuk pengamanan TPS Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Banjarnegara. Pemberangkatan pasukan dilakukan dalam apel pergeseran pasukan di lapangan tenis indoor Pemkab dengan inspektur Kapolres Banjarnegara, AKBP Erick Budi Santoso, SH,MH,SIK Senin 25 November 2024.

Menurut Kapolres, para personel pengamanan akan ditempatkan di 1.675 TPS yang tersebar di 278 desa/kelurahan. “Hari ini juga mereka harus sudah berada di TPS untuk melakukan pengamanan melekat, karena surat suara sudah sampai didistribusikan ke TPS,” katanya kepada wartawan usai apel.

Didampingi Dandim 0704 Letkol Czi Teguh Prasetyanto, ST dan Penjabat bupati Banjarnegara Muhamad Masrofi dan Sekda Indarto, Kapolres AKBP Erick Budi Santoso mengatakan, dari jumlah total 5.720 personel pengamanan TPS yang dikerahkan, sebanyak 422 berasal dari Polres dan Kodim 278. Sebagian diantaranya, 50 personel dari berstatus BKO dari Kodam dan 50 personel dan Polda.

Kapolres AKBP Erick Budi Santoso, menambahkan, para personel pengamanan akan bertugas sampai logistik Pilkada dikirim kembali ke KPU. Kepada masyarakat, ia mengimbau agar senantiasa menjaga persatuan meski beda pilihan. “Pilih calon sesuai hati nurani. Siapapun pemenangnya, harus diterima,” katanya.

sumber: krjogja

 

Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, AKBP Erick Budi Santoso, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kasatlantas Polres Banjarnegara, Satlantas Polres Banjarnegara, Iptu Mohammad Bimo Seno, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Banjarnegara, Polisi Banjarnegara, Artanto, Ribut Hari Wibowo