BeritaEkbisHankam

Satpolairud Banyuwangi Lakukan Mengantisipasi Terjadinya Laka Laut

Avatar photo
×

Satpolairud Banyuwangi Lakukan Mengantisipasi Terjadinya Laka Laut

Share this article

BANYUWANGI – Dalam rangka mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan serta kerawanan diarea kawasan pelabuhan tradisional di wilayah pesisir pantai Pancer, TPI dan kampung pesisir, personel Satpolairud Polresta Banyuwangi melaksanakan kegiatan patroli KRYD dan binluh dalam rangka menyukseskan kegiatan World Water Forum (WWF) yang diselenggarakan di pulau Bali. Kamis (16/5/2024)

Kasat Polairud AKP. I Nyoman Ardita, S.H., M.H., melalui KA Pos unit Pancer Bripka Waluyo mengatakan kegiatan patroli yang dilaksanakan bersama Bripka Taufiq dalam rangka melakukan patroli ke area dermaga tradisional, kampung pesisir, dan tempat pelelangan ikan yang berada disekitar wilayah pesisir pantai Pancer. Kegiatan patroli KRYD dan binluh yang dilaksanakan guna menjaga kamtibmas di wilayah kawasan kampung pesisir, tempat pelelangan ikan, dan pelabuhan tradisional aman dari tindakan kriminalitas seperti 3C (Curat, Curas, dan Curanmor).

“Kami menghimbau kepada warga masyarakat pesisir khususnya kelompok nelayan untuk selalu waspada terhadap cuaca extrem, selalu waspada terhadap pelaku kriminalitas yang memanfaatkan kelengahan kita dan segera melaporkan apabila ada orang asing atau orang yang mencurigakan yang memaksa dalam menyewa kapal ataupun jukung yang tujuannya pulau bali untuk tidak diseberangkan, bila perlu segera laporkan kepada pihak keamanan” tambahnya.

Dalam kegiatan patrol tersebut personel Polairud menghimbau kepada semua pihak khususnya saudagar ikan, buruh angkut, masyarakat pesisir dan kelompok nelayan untuk bersama-sama dalam menjaga keamanan kawasan pelabuhan rakyat dan turut serta dalam menyukseskan penyelenggaraan WWF yang diselenggarakan di pulau Bali.

Adapun kegiatan patroli yang dilaksanakan guna meningkatkan silaturahmi dan komunikasi kepada pokdarwis, masyarakat pesisir, kelompok nelayan, dan pemancing untuk segera melaporkan kepada pihak keamanan terdekat apabila melihat ataupun mengetahui kejadian yang menonjol yang terjadi agar segera ditangani

Harapannya dengan adanya kehadiran personel Polri khususnya Satpolairud ditengah-tengah masyarakat dapat menciptakan suasana kawasan wisata yang aman, nyaman dan kondusif terhadap jalannya kegiatan penyelenggaraan WWF.

sumber : suaraglobal.id

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Kabupaten Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Blambangan, Polda Jatim, Jawa Timur, Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi