BeritaEkbis

Polda Jawa Tengah Ajak Warga Kendal Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada Serentak

Avatar photo
×

Polda Jawa Tengah Ajak Warga Kendal Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada Serentak

Share this article

KENDAL – Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Lutfi mengajak seluruh warga Kendal bahu membahu menjaga kondusifitas menjelang Pilkada serentak November mendatang.

Menurut Kapolda, terdapat tiga pilar utama dalam suatu wilayah termasuk Bhabinkamtibmas, Babinsa hingga jajaran kepala desa.

“Tiga pilar itu pimpinan terkecil yang harus mampu mengendalikan wilayahnya, kalian juga harus menarik dari segi penampilan, tutur kata dan sikap perilaku karena anda etalase mewakili negara jadi harus menarik dan berwibawa,” kata Ahmad Lutfi saat bersilaturahmi dengan jajaran Pemerintahan Kendal dan lapisan tokoh masyarakat desa di Pendopo Tumenggung Bahurekso, Senin (20/5/2024).

Kapolda menjelaskan, ketiga pilar tersebut menjadi ujung tombak pemerintah di lingkungan masyarakat desa.

Sehingga perlu upaya kesamaan visi misi menjaga keamanan dan kenyamanan bersama, termasuk dalam penyelenggaraan Pilkada.

“Ibarat mata tombak, kalian (3 Pilar) harus mampu mengendalikan wilayah di tingkat desa. Mulai sekarang rapatkan barisan dalam rangka Harkamtibmas dan pembangunan di desanya,” jelasnya.

Kapolda juga akan terus memantau perkembangan keamanan di masing-masing wilayah secara berkala.

“Saya harus lakukan cek, ricek, croscek dan final cek terkait sinergitas tiga pilar tersebut. Karena rekan-rekan merupakan ujung tombak pemerintahan yang paling kecil mewakili negara di mana anda bertugas,” tegas Kapolda.

Bupati Kendal, Dico M Ganinduto mengatakan pihaknya mendukung upaya pengamanan Polda Jateng menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama menjelang Pilkada.

Menurut Dico, potensi kerawanan menjelang Pilkada akan rentan terganggu.

“Pada kesempatan ini kita berkumpul merumuskan keamanan di wilayah. Pak Kapolda ini merupakan mentor saya dalam memimpin di Kabupaten Kendal selama 3 tahun terakhir ini,” sambungnya.

Selain Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Kendal, sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh Ormas serta tiga pilar se Kabupaten Kendal yakni Bhabinkamtibmas, Bhabinsa dan para kepala desa juga turut hadir.

sumber: TribunJateng.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono