NasionalUncategorized

Unik! Kapolresta Cilacap Berbagi Takjil di Laut dengan Kapal

Avatar photo
×

Unik! Kapolresta Cilacap Berbagi Takjil di Laut dengan Kapal

Share this article

Cilacap – Polresta Cilacap menggelar aksi berbagi takjil dengan cara yang unik dan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Untuk pertama kalinya, pembagian takjil dilakukan melalui jalur laut menggunakan kapal patroli menyasar para nelayan dan warga yang beraktivitas di sekitar perairan Cilacap.

Kapolresta Cilacap Kombes Ruruh Wicaksono menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk menjangkau masyarakat khususnya nelayan yang kerap kali masih berada di tengah laut menjelang waktu berbuka puasa.

“Hari ini Polresta Cilacap dalam rangka Ramadan 1446 H berbagi takjil dengan masyarakat dan nelayan. Tadi ada masyarakat yang dalam perjalanan pulang ke kampungnya dan harus menyeberang dengan perahu. Kami pun turut membagikan takjil kepada mereka,” kata Ruruh dalam siaran persnya, Rabu (5/3/2025).

Aksi bagi takjil ini tak hanya kepada nelayan saja, tetapi menyasar pada warga yang tinggal di sekitar pelabuhan, serta ratusan warga yang sedang menyusuri jalur laut menggunakan kapal motor kecil.

“Biasanya kita berbagi takjil di jalan raya, nah kegiatan seperti ini belum pernah kita laksanakan sebelumnya. Masyarakat sangat antusias, bahkan mereka bilang ini baru pertama kali ada pembagian takjil di laut” terangnya.

Salah satu nelayan penerima takjil, Sutarman (45), mengaku senang dengan kegiatan ini. Dirinya kaget karena baru pernah ada pembagian takjil di atas kapal.

“Saya tidak menyangka ada pembagian takjil di tengah laut. Biasanya kalau berbuka, kami hanya mengandalkan bekal seadanya. Ini sangat membantu kami, apalagi saat masih di perjalanan pulang,” akunya.

Hal senada juga disampaikan oleh Yuli (28), seorang warga yang menyeberang menggunakan perahu menuju kampung halamannya.

“Saya kaget dan senang sekali. Tidak pernah terpikir bakal ada pembagian takjil di laut seperti ini. Terima kasih kepada Polresta Cilacap yang sudah peduli dengan masyarakat,” tuturnya.

Selain berbagi takjil, kegiatan ini juga menjadi momen bagi Polresta Cilacap untuk mengingatkan para nelayan tentang pentingnya keselamatan saat melaut.

sumber: detikjateng

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kombes Pol Ari Wibowo, AKBP Ike Yulianto Wicaksono, Artanto, Ribut Hari Wibowo