HukrimNasional

Penusukan di Polokarto Sukoharjo, Seorang Wanita Kritis, Pelaku Melarikan Diri

Avatar photo
×

Penusukan di Polokarto Sukoharjo, Seorang Wanita Kritis, Pelaku Melarikan Diri

Share this article

Sukoharjo – Wanita berinisial UH (24) warga Desa Karangwuni, Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo menjalani perawatan intensif di rumah sakit (RS) setelah menjadi korban penusukan. Saat ini polisi tengah memburu pelaku.
Dari informasi yang dihimpun detikJateng, kejadian penusukan itu terjadi di rumah korban pada Senin (3/3) pukul 07.30 WIB.

Kapolsek Polokarto, AKP Marlin Sapu Payu, membenarkan kejadian penusukan itu. Saat ini kasus tersebut tengah didalami oleh petugas kepolisian.

“Ada (kasus penusukan),” kata Marlin saat dihubungi detikJateng, Senin (3/3/2025).

Marlin menambahkan, peristiwa ini diketahui saat ada saksi mendengar teriakan korban. Saksi kemudian mendatangi sumber suara dan mendapati korban sudah mengalami banyak luka tusukan.

“Untuk kronologis saksi, mendengar orang teriak minta tolong. Saat dicek, korban sudah banyak tusukan pada bagian perut, tangan, dan punggung,” jelasnya.

Korban kemudian dilarikan ke RS untuk mendapatkan perawatan intensif. Marlin menjelaskan, kondisi kesehatan korban belum bisa dimintai keterangan.

“Korban di RS Kustati. Si korban masih kritis,” ucapnya.

Sementara itu, polisi juga masih memburu terduga pelaku. Usia kejadian itu, terduga pelaku langsung melarikan diri.

Marlin belum bisa menyimpulkan motif dari kejadian penusukan ini. Karena korban belum bisa dimintai keterangan dan pelaku melarikan diri.

“Pelaku melarikan diri, dan belum tertangkap,” pungkasnya.

sumber: detikjateng

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kombes Pol Ari Wibowo, AKBP Ike Yulianto Wicaksono, Artanto, Ribut Hari Wibowo