BeritaEkbisHankam

2.000 Pemudik Roda 2 Dari Bali Dilepas AirNav, Kapolres Jembrana Prediksi Puncak Arus Mudik H-3

Avatar photo
×

2.000 Pemudik Roda 2 Dari Bali Dilepas AirNav, Kapolres Jembrana Prediksi Puncak Arus Mudik H-3

Share this article

Jembrana – Sebanyak 2.000 pemudik menggunakan sepeda motor melalui jalur laut dari Pelabuhan Gilimanuk menuju Pelabuhan Ketapang dilepas AirNav Indonesia, pada Kamis 4 April 2024 sore.

General Manager AirNav Indonesia Cabang Denpasar, Suryadi Joko Wiratmo, mengatakan, fasilitas mudik gratis jalur pelabuhan tersebut menyikapi tingginya animo masyarakat yang mudik menggunakan sepeda motor dari Bali.

Sebanyak 2.000 pemudik sepeda motor tersebut diberangkatkan dari Pelabuhan Gilimanuk menuju Pelabuhan Ketapang secara bertahap pada tanggal 4-6 April 2024.

Pemilihan rute ini juga didasarkan pada data historis arus mudik dari Gilimanuk menuju Ketapang yang menunjukkan volume penumpang yang signifikan.

Flag off dilakukan oleh GM Airnav Indonesia Cabang Denpasar, bersama Kapolres Jembarna dan Dandim 1617/Jembrana serta Kepala Dinas Perhubungan, Kelautan dan Perikanan Kabupaten Jembrana.

“Tahun ini kami memilih transportasi laut, tahun lalu di Jakarta kami gunakan bus, kami melihat demand permintaan pemudik Gilimanuk ke Ketapang ini cukup tinggi,” kata Suryadi dijumpai Tribun Bali usai melakukan Flag Off.

“Fasilitas 2.000 tiket kelas reguler pengendara motor roda dua ini diberangkatkan secara bertahap dari tanggal 4-6 April 2024,” imbuhnya.

Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (Perum LPPNPI) AirNav Indonesia sebagai BUMN turut serta dalam program mudik gratis bertajuk ‘Mudik Asyik Bersama BUMN 2024’.

Program Mudik Bersama BUMN Tahun 2024 ini dirancang untuk mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan, kelancaran, dan keselamatan masyarakat pada masa Angkutan Lebaran.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut AirNav Indonesia berkolaborasi dengan beberapa entitas yang memiliki kompetensi dan kapabilitas yang relevan yaitu dengan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) dan PT Balai Pustaka.

“Mudik bareng temen pemudik, merasa banyak teman sehingga dapat berkontribusi meningkatkan keselamatan, mereka sudah sangat menanti untuk bisa mudik dan berkumpul bersama keluarga di kampung halaman merayakan Lebaran dengan aman dan nyaman,” tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto mengimbau masyarakat yang mudik agar memperhatikan aspek keselamatan dan keamanan dengan mematuhi tata tertib berlalu lintas, sebanyak 315 personel dikerahkan di kawasan Jembrana.

“Harapannya masyarakat memperhatikan keselamatan dan keamanan, seperti selalu menggunakan helm standar saat berkendara dan berboncengan tidak lebih dari satu orang, berhati-hati di jalan, kalau ngantuk atau lelah bisa beristirahat di rest area,” pesannya.

Pada Kamis 4 April 2024, dikatakan Kapolres Jembrana, pergerakan arus mudik masih dalam taraf normal dan belum ada peningkatan signifikan, namun pihak Polres Jembrana bersama instansi terkait sudah menyiapkan skema menghadapi lonjakan pemudik yang diprediksi terjadi saat H-3.

“Arus mudik belum ada peningkatan signifikan, situasi masih normal, kalau terjadi stagnasi di pelabuhan kami sudah siapkan cara bertindak, normal padat kami masukkan ke kargo, jika sangat padat kami juga sudah siapkan 6 kantong parkir, nanti kendaraan bisa dimasukkan di sana, prediksi kepadatan H-3 seperti tahun lalu,” jelasnya. (saibumi)

sumber : Tribun-Bali.com

 

Polda Bali, Kapolda Bali, Irjen Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.I.K., M.Si., Kabidhumas Polda Bali, Polres Jembrana, Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., Lapor Ngabuburit Bli, Kabupaten Jembrana, Pemkab Jembrana, Jembrana